Gelaran Vaksinasi Booster Merdeka, Polsek Kep Seribu Utara Beri Pelayanan ke Warga Peserta Vaksin Secara Door to Door

0
755

Gelaran Vaksinasi Booster Merdeka, Polsek Kep Seribu Utara Beri Pelayanan ke Warga Peserta Vaksin Secara Door to Door

Jakarta, Gramediapost.com

Hari ini Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama Tenaga Kesehatan Puskesmas setempat menggelar Vaksinasi Booster Merdeka di Pulau Kelapa dan Pulau Harapan Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Jumat (12/8/2022).

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara IPTU Didik Tri Maryanto mengatakan, bahwa kegiatan vaksinasi booster yang diadakan pihaknya dalam meningkatkan capaian vaksin di Kepulauan Seribu.

“Iya, kita hari ini mengadakan Vaksinasi Booster Merdeka di Pulau Kelapa dan Pulau Harapan secara Door to Door untuk memberikan pelayanan terbaik le warga peserta vaksin,” terang Didik.

Ditambahkan Didik, pihaknya setiap hari menggelar suntik vaksin mulai jam sembilan pagi sampai jam tiga sore.

“Kita ingin semua warga tervaksin hingga dosis 3 dan bagi warga yang belum menjalani suntik vaksin booster silahkan datang dan lengkapi suntik vaksinnya agar lebih kuat dan tidak mudah terpapar COVID,” ujarnya.

( Fridris Jimson S )

Baca juga  PERMEN 108 dan Outsourcing Driver Online

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here