Penuhi Kebutuhan Pelanggan, Kawan Lama Beroperasi Secara Online Layani Permintaan Alat Kesehatan
Jakarta, Gramediapost.com
Sehubungan dengan Keputusan Presiden RI tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di wilayah Jawa dan Bali mulai tanggal 3-20 Juli 2021, PT Kawan Lama Sejahtera terus melakukan langkah-langkah pencegahan, mitigasi, dan evaluasi menghadapi Covid-19 (berdasarkan situasi dan kondisi terbaru).
Tetap menjaga komitmen dalam melayani pelanggan serta mendukung kebijakan pemerintah, sebagai distributor kebutuhan industrial dengan bisnis B2B dan B2G, Kawan Lama terus melakukan protokol kesehatan serta mengalihkan kegiatan operasional utamanya secara online melalui www.kawanlama.com. Pelanggan juga dapat bertransaksi melalui nomor Counter Sales dan atau Sales Executive terkait.
“Kawan Lama tetap beroperasi secara online dan akan terus mendukung segala program pemerintah untuk pencegahan Covid-19 dengan menghadirkan alat kesehatan yang berkualitas, dengan harga yang wajar,” ungkap Agustina Iftariani, Direktur Utama PT Kawan Lama Sejahtera.
Melihat angka kasus positif COVID-19 yang semakin melonjak, permintaan akan alat kesehatan semakin meningkat. Maka, Kawan Lama dalam hal ini juga menghadirkan sowell, smart healthcare solution yang merupakan solusi alat kesehatan yang aman, akurat dan berkualitas untuk membantu mengatasi pandemi Covid-19.
Dengan mengantongi izin edar pengadaan alat kesehatan, Kawan Lama menyediakan kebutuhan alat kesehatan yang saat ini menjadi prioritas, di antaranya oximeter, blood glucose meter, blood pressure monitor, thermometer, oxygen concentrator, hingga nebulizer. Kawan Lama berkomitmen untuk menjaga ketersediaan dan harga produk alat kesehatan dalam batas wajar melalui platform www.kawanlama.com, sehingga pelanggan bisa mendapatkannya dengan harga terjangkau. Selain produk alat kesehatan seperti di atas, Kawan Lama juga menyediakan APD, Fogging Machine, serta Cleaning Equipment agar mempermudah bagi lembaga kesehatan, perkantoran, pemerintahan, dan masyarakat dalam mendapatkan pertolongan kesehatan di masa pandemi Covid-19.
Sejalan dengan imbauan pemerintah terkait pencegahan Covid-19, Kawan Lama terus mendukung segala program pemerintah untuk menekan laju pertumbuhan angka positif Covid-19. Salah satunya dengan berperan aktif meneruskan penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 bagi seluruh karyawan Kawan Lama Group. Bekerja sama dengan Puskesmas dan Dinas Kesehatan Jakarta Barat mendirikan Sentra Vaksinasi Covid-19 Kawan Lama Group yang berlokasi di Gedung Kawan Lama, Jakarta Barat untuk vaksinasi masyarakat umum yang terdaftar. Dengan pelaksanaan vaksinasi, harapannya penyebaran Covid-19 ini bisa segera teratasi dan perekonomian akan kembali bangkit. Penerapan protokol kesehatan yang ketat juga dilakukan untuk memastikan pelayanan terbaik bagi kebutuhan pelanggan.
***
Tentang PT Kawan Lama Sejahtera
Perusahaan yang menyediakan solusi untuk berbagai jenis industri di Indonesia, hadir sejak tahun 1955 yang dipercaya menjadi distributor tunggal dan utama untuk banyak brand teknik ternama bertaraf internasional. Didukung oleh 19 cabang penjualan yang tersebar di 18 kota, 27 Service Center serta 3 lokasi Distribution Center untuk memenuhi kebutuhan para pelanggan.
PT Kawan Lama Sejahtera telah menjadi solusi untuk berbagai industri di Indonesia selama 65 tahun di berbagai lini bisnis. Berpengalaman dalam dunia teknik dan memberikan konsultasi lebih 60.000 produk komersial serta industri, bagi ratusan brand premium. Memiliki sistem omni-channel, yakni lebih dari 500 technical consultant, 18 Showroom, E-commerce www.kawanlama.com, sehingga mempermudah customer untuk berkonsultasi dan membeli produk.
Find us on:
Facebook : Kawan Lama Sejahtera, PT.
LinkedIn : Kawan Lama Sejahtera Official
Instagram : kawanlamasejahtera
YouTube : PT Kawan Lama Sejahtera
Spotify : Kawan Lama Sejahtera
***
(Hotben)