KOMANDAN LANTAMAL III : HAKIKAT QURBAN MENCERMINKAN HUBUNGAN KEPADA SANG PENCIPTA DAN SESAMA MANUSIA
Jakarta, Gramediapost.com
Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut III (Danlantamal III) Brigjen TNI Hermanto, S.E., M.M., bersama Ketua Korcab III DJA I Ny. Dr. dr. Indah Hermanto, Sp.PD.KAI., menyerahkan hewan kurban ke warga sekitarnya, dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah. Penyerahan secara simbolis dilaksanakan di Ruang Serbaguna Mako Lantamal III Jakarta, Jalan Gunung Sahari No. 2 Ancol, Jakarta Utara, Jumat (31/7/2020).
Makna Idul Adha 1441 H/2020 M, dengan meningkatkan semangat gotong royong dan rela berkorban di tengah pandemic covid-19 menuju normal baru, dan hakikat qurban itu sendiri sangatlah luas karena mencerminkan hubungan secara vertikal kepada Allah SWT (Habluminallah) dan hubungan secara horizontal sesama manusia (Habluminannas).
Berqurban dalam ibadah Idul Adha itu meniscayakan spirit berkorban dalam hidup dan melakukan kebaikan. Dalam beragama serta kehidupan berbangsa dan bernegara juga memerlukan pengorbanan lahir dan batin sebagai wujud dari ketulusan, pengabdian, dan ibadah semata karena Allah demi meraih ridha dan karunia-Nya. Dalam kehidupan di dunia tiada manusia bekerja dan meraih keberhasilan tanpa pengorbanan. Ikhlas dengan menerima pembelajaran hidup dari pendemi Covid-19 sebagai sebuah pengorbanan sehingga kita terus mawas diri, kemampuan beradaptasi dengan segala situasi menuju kemandirian di berbagai sisi sebagaimana yang dicita-citakan para pendiri bangsa dan pemerintah saat ini.
Lantamal III pada Idul Adha tahun 1441 H/2020 M, mengumpulkan hewan Kurban sebanyak 18 ekor Sapi dan 14 ekor Kambing dan sebagian telah diserahkan secara simbolis kepada Yayasan Yatim Piatu sebanyak 2 ekor sapi, Warga Posal Mauk 1 ekor sapi, Warga Posal Tanjung Pasir 1 ekor sapi, Warga Muara Angke 1 ekor sapi, Warga Muara Tawar 1 ekor sapi, Warga Menteng 1 ekor sapi, Warga Pademangan 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing, Warga Makam Jonggol 1 ekor kambing, Warga Manggarai 2 ekor kambing, Mako Lantamal III 9 ekor sapi dan 10 ekor kambing. (Hsn)