Forum Pimpinan Aras Gereja Se-Banten (FPAGB) Gelar Deklarasi untuk Berjejaring dan Bersinergi untuk Kesatuan Umat Kristen di Banten

0
775

Serpong, Gramediapost.com

 

Forum Pimpinan Aras Gereja Se-Banten FPAGB Gelar Deklarasi untuk Berjejaring dan Bersinergi untuk Kesatuan Umat Kristen di Banten. Deklarasi Forum Pimpinan Aras Gereja Sebanten tersebut diadakan di gedung GBI WTC Serpong Tangerang Selatan (Tangsel) Provinsi Banten. (13/3/19).

Hadir dalam acara tersebut antara lain para Pimpinan Pengurus Aras Gereja Wilayah Banten, seperti, pimpinan dari Persekutuan Gereja-gereja dan Lembaga-lembaga Injili Indonesia Banten (PGLII Banten), Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia Wilayah Banten (PGIW Banten) dan Persekutuan Gereja-gereja Pantekosta Indonesia (PGPI) Seprovinsi Banten, dan kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tangerang Selatan Drs Abdul Rojak serta para undangan yang memenuhi gedung.

Sebelum deklarasi, acara diawali dengan ibadah, serta diisi dengan hiburan dari Paduan suara STT Setia, Trio PGLII Kota Banten dan lainnya.

Dalam kata sambutannya, kepala Kemenag Tangsel Abdul Rojak mengatakan,” Kebijakan strategis tahun 2019 Kementerian Agama diantaranya meningkatkan kualitas kehidupan beragama sampai tingkat sosial bukan individual sehingga membantu saudara-saudaranya melawan garis kemiskinan serta permasalahan sosial lainnya juga problematika bangsa saat ini.

Di sinilah peran penting Aras Gereja yang diharapkan Kemenag dalam mengajak,membina serta mengajarkan kesalehan itu tumbuh baik individual dan sosial,bila tidak akan membuat bangsa ini mengalami krisis spiritual dan krisis sosial.Kerukunan dan toleransi harus diwujudkan dalam keberagaman di Indonesia.

Sementara itu,  Ketua PGLII Provinsi Banten Pdt.Dr Freddy Soenyoto M.Th berharap dengan pembentukan Forum ini yang dilandasi semangat juang dan kerja-sama bisa memberikan yang terbaik bagi Gereja dan umat . Gereja dan umat Kristen di Banten harus terus saling berjejaring dan bersinergi untuk membangun kehidupan yang harmonis, rukun dan tenteram di Banten. Kebersamaan ini akan mengisi kembali satu Banten kehidupan beragam yang harmonis secara internal serta saling menghargai kesetaraan secara eksternal dan mengajak bergandengan tangan membangun tubuh Kristus serta membangun keumatan sesuai dengan panggilan gereja untuk berkarya terus.

Baca juga  MENGHADAPI COVID-19, GIANT HARGA TEMAN MEMBERIKAN ANGIN SEGAR LEWAT BAHAN POKOK LEBIH MURAH SETIAP HARI

Ketua PGPI Banten Pdt. Dr. Albert H. Pandiangan S.Th, S.H, M.H mengatakan dalam pertemuan ini sebagai wujud persamaan kita memikirkan bersama-sama bagaimana Gereja berkontribusi dalam membangun daerah serta Gereja bersinergi dengan pemerintah setempat dan pusat, dimana kita juga adalah bagian dari warga negara Indonesia serta berharap pertemuan ini berkelanjutan.

Disisi lain Pdt Elkarya C Telaumbanua, M.A. M.Th atau biasa dipanggil Pdt Eka Ketua PGIW Banten menjelaskan, dalam mewujudkan kesatuan tiga aras gereja itu tidah mudah tetapi harus ini bisa terwujud,sejarah mengatakan sangat sulit duduk bersama tetapi hari ini bisa bersama,ketika kita bersatu kita bisa menyuarakan apa yang diperjuangkan untuk umat dan tugas kedepan lebih banyak lagi.Deklarasi ini adalah awal kebersamaan kita, oleh karena itu momentum ini menjadi kebangkitan kebersamaan.

Diakhir acara para pemimpin Aras Gereja se-Banten membacakan bersama-sama pernyataan sikap pelayanan pembinaan umat dalam meningkatkan kesejahteraan dan keharmonisan di Provinsi Banten.

Berikut Isi Deklarasi Forum Pimpinan Aras Gereja Se-Banten FPAGB:

Kami, para pimpinan Aras Gereja yang ada di Propinsi Banten, dengan ini mendeklarasikan:

1. Sebagai representasi dari persekutuan gereja yang ada di Propinsi Banten, kami para pimpinan aras gereja akan
saling berjejaring dan bersinergi dalam mewujudkan keutuhan dan kesatuan umat kristiani di Banten.

2. Sebagai wadah dalam mewujudkan jejaring dan sinergi membentuk Fonum Pimpinan Aras Gereja Forum Pimpinan Aras Gereja Se Banten (FPAGB)

3. Forum Pimpinan Aras Gereja Se Banten (FPAGB) terdiri dari Unsur Pimpinan (Pengurus Harian) masing-masing Aras Gereja tingkat Propinsi di Banten.

4. Forum Pimpinan Aras Gerejia Se Banten (FPAGB) akan menjadi mitra bagi Pemerintah Propinsi Banten, Kementerian Agama Wilayah Banten, Pembimas Kristen di Kanwil Kemenag Banten, FKUB Banten dan berbagai lembaga lain di tingkat propinsi Banten, dalam rangka pembangunan di bidang rohani

Baca juga  INFLASI DAN ANCAMAN RESESI

5. Forum Pimpinan Aras Gereja Se Banten (FPAGB) mendukung Program Kerja Pembimas Kristen Kementrian Agama Banten dalam membangun, meningkakan peran umat Kisten berkontrbusi yang akfif dalam
masyarakat Provinsi Banten

6. Hal-hal yang bersifat teknis dalam jejaring dan sinergi antar aras akan diatur lebih lanjut oleh Forum Pimpinan
Aras Gereja Se Banten (FPAGB)
Hormat kami,

Pdt. Elkaya C. Telaumbanua, M.Th
Ketum PGIW Banten

Pdt. Dr. Freddy Soenyoto, M.Th

Ketum PGLII Wil Banten

Pdt. Dr. Albert H.Pandiangan,S.H. M.H
Ketum PGPl Banten

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here