Disiplin di Paskibraka Menghantar Jadi Polisi Militer  

0
592

Jakarta, Gramediapost.com

Namanya Joko Hary Mulyono. Dialah pengerek bendera saat peringatan HUT Ke 53 Kemerdekaan RI tingkat Kota Administrasi Jakarta Utara pada tahun 1998. Siapa sangka kini ia hadir kembali memberi motivasi kepada adik-adik paskibraka tahun 2019 dengan pangkatMayor Laut (Polisi Militer) Joko Hary Mulyono. Disiplinnya di paskibraka itulah menghantarnya jadi Polisi Militer adalah suatu kenyataan dan menjadi inspirasi bagi paskibraka muda.

Joko Hary Mulyono dan rekan-rekan lainnya tergabung dalam Purna Paskibraka Indonesia Jakarta Utara. Mekanisme kepengurusan Purna Bhakti Indonesia ketua dipilih untuk  4 tahun masa bakti. Pergantian kepengurusan dengan melalui tahapan Musda (Musyawarah Daerah). Mereka juga tergabung dalam paguyuban MPO layaknya DPR yang mengakomodir seluruh senior dari tahun 80an hingga kini.

 Seleksi pengibar bendera di Jakarta Utara direkrut dari seluruh  kecamatan untuk tingkat SMA dan SMK yang mencapai total  total 750 peserta. Peserta yang mengikuti seleksi terdiri dari 58 sekolah dengan 300 peserta yang masuk ke tingkat Jakarta Utara dan terpilihlah sudah paskibraka  di Jakarta Utara,  32 pasang paskibraka putra-putri Jakarta Utara yang juga  akan dikirim mengikuti seleksi  ke tingkat Propinsi DKI tanggal 24 – 25 April 2019.

Joko  pada masa bakti 2010 – 2014 pernah terpilih sebagai Ketua Purna Paskibraka Indonesia Jakarta Utara. Dan kepengurusan Purna Paskibraka Indonesia Jakarta Utara kini telah dilakukan Pemilihan pada bulan November  2018 guna mendapatkan ketua baru dengan masa bakti 2018 – 2022 dengan Satriya Niko Firdaus sebagai ketuanya.

Joko Hary Mulyonomemaparkan, “Untuk menjadi paskibraka dilihat juga dari fisik postur tubuh, bentuk kaki,  tinggi dan berat badan, dan masalah good looking sifatnya relatif yang penting sehat,” ujarnya.sambil tersenyum.

Selain beris berbaris ada juga  senam kesehatan jasmani, push up, shit up,  full up dan lari  untuk membentuk badan. Sementarea itu pengetahuan  tentang penyelenggaraan organisasi di kepemudaan  di Jakarta Utara juga menjadi porsi peserta bahkan pada gilirannya paskibraka juga  dilibatkan untuk ikut serta misalnya kegiatan Sea Games. Ketrampilan sesuai talenta juga diekplore dalam kegiatan paskibraka tersebut.

Baca juga  Pdt. Elsen Tan, M.Th., Pendiri dan Ketua Umum Sinode Gereja Reformed Karismatik Indonesia (GRKI): Alkitab Terbukti Benar secara Ilmiah dan Historis!

Joko Hary Mulyonomerupakan jebolan AKABARI tahun 2005, ia kini pindah tugas dari Batam ke Jakarta. Ia menyampaikan beberapa senior paskibraka yang berpangkat kolonel dan kopaska tahun 2004 juga tampak hadir memberi motivasi bagi adik-adik baru menjadi petugas  bendera  di HUT  Ke 74 Kemerdekaan RI di tingkat Kota Administrasi Jakarta Utara.

Ketika ditanya mengenai kualitas paskibraka tahun 2019 ia mengatakan, “Kualitas dari tahun ke tahun hingga 2019 ini nampak kualitas sumber daya manusia putri menurun untuk ukuran tinggi badan. Dan pengurus PPI Jakarta Utara senantiasa mengenalkan organisasi Pakibraka ini kepada pelajar SMA, SMK agar menarik animo peserta paskibraka,” tegasnya.

Joko Hary Mulyonokini dikarunia dua putra hasil pernikahannya dengan Ratnawatiyang juga berasal dari Jakarta sama dengannya,  mereka adalah Rafka Pratama Mulyono kelas III SD dan Rifki Dwi Putra Kelas I SDungkap Joko sambil tersenyum bahagia menutup perbincangan.

( Johan Sopaheluwakan )

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here